Roller Blind Berkualitas dengan Brand Onna

27 Jun / by: admin / 0 comments /

Roller Blind Berkualitas

Penggunaan tirai jenis roller blind semakin populer di zaman sekarang. Anda pasti sudah cukup sering melihat pemakaian roller blind sebagai tirai jendela, baik itu di kantor, restoran, cafe, maupun rumah.

Kenapa semakin banyak orang yang memakai roller blind? Kenapa orang lebih memilih tirai jenis roller blind daripada jenis tirai yang lain? Apakah kelebihan dari roller blind? Bagaimana cara kita menentukan dan memilih roller blind berkualitas?

Roller Blind Berkualitas

Roller Blind Tirai Rumah Minimalis

Roller blind adalah tirai penutup jendela yang dioperasikan dari bawah ke atas atau sebaliknya. Untuk mengoperasikan tirai ini, kita dapat menarik tali (bisa juga berupa kabel atau rantai) yang terangkai pada bagian casing-nya. Ketika ditarik, tirai akan berubah posisi menjadi terbuka maupun tertutup.

Roller blind memiliki berbagai macam bahan penyusun. Roller blind juga memiliki warna, motif, dan tekstur yang bervariasi. Pengoperasian roller blind juga bermacam-macam. Mari kita bahas serba-serbi roller blind satu per satu.

Terdapat beberapa jenis pilihan kain untuk roller blind, yaitu kain dim out, black out, dan solar screen. Roller blind dengan kain dim out dapat menyebabkan cahaya masuk sedikit sehingga ruangan terkesan lebih terang. Roller blind dengan kain black out menghalangi sinar matahari secara keseluruhan, sehingga cahaya tidak masuk ke ruangan.

Roller blind dengan solar screen memungkinkan Anda untuk melihat keluar ruangan dan masih memungkinkan cahaya untuk masuk ke ruangan, tetapi dapat mengurangi panas matahari yang masuk sehingga suhu ruangan tetap terjaga dan tidak terlalu panas.

Roller blind yang berkualitas akan berfungsi sesuai dengan pemilihan kainnya. Pilihan kain roller blind ini digunakan untuk jenis ruangan dengan kebutuhannya masing-masing, misalnya pemasangan roller blind dim out di ruang tamu yang tetap ingin mendapatkan cahaya agar tidak terkesan gelap. Hal ini dilakukan untuk mengurangi pemakaian listrik berlebih di siang hari.

Contoh pemakaian kain roller blind lainnya adalah pemakaian roller blind black out berwarna putih untuk ruangan meeting, ruangan yang membutuhkan privasi dan cahaya yang minim untuk penggunaan proyektor.

Selain menjadi tirai penutup jendela, roller blind putih di ruangan meeting juga dapat berfungsi sebagai tempat untuk memproyeksikan media dari proyektor.

Jenis tirai roller blind cukup populer dan sering digunakan di zaman sekarang ini. Hal ini disebabkan oleh kemudahan dalam penggunaan tirai roller blind dan desainnya yang simpel tetapi tetap dapat memperindah ruangan. Pengoperasian roller blind sangatlah mudah, hanya dengan ditarik untuk menutup tirai dan ditarik sedikit untuk membukanya.

Roller Blind Berkualitas di Medan

Roller Blind di Ruangan Kantor

Perawatan dan cara membersihkan roller blind juga sangat mudah. Untuk membersihkan roller blind, Anda dapat menggunakan vacuum cleaner, kemoceng, ataupun lap basah saja. Waktu membersihkan roller blind pun tidak lebih dari lima menit.

Perawatan roller blind juga tidak sulit. Hindari kontak langsung dengan air dan sinar matahari dan bersihkan roller blind secara rutin. Dengan pembersihan dan perawatan yang baik dan teratur, roller blind akan tetap terjaga fungsinya dan dapat memperpanjang umur produk.

Terdapat bermacam-macam warna dan motif roller blind. Warna yang tersedia beragam, mulai dari warna-warna netral seperti hitam, putih, dan abu-abu, warna lembut seperti biru muda, dan warna lainnya seperti merah, hijau dan lain-lain.

Untuk Anda yang kurang suka dengan roller blind berwarna polos, Anda juga bisa memilih gambar yang diinginkan untuk, dicetak di roller blind dengan menggunakan fitur roller blind printing.

Fitur roller blind printing memungkinkan Anda untuk memilih gambar yang Anda inginkan sebagai motif untuk roller blind. Beberapa contoh motif roller blind yang diminati adalah gambar dengan tema pemandangan, karakter, dan lain-lain. Anda juga bisa mempromosikan bisnis Anda dengan mencetak logo perusahaan pada roller blind, sehingga tirai tersebut dapat berfungsi sebagai penutup jendela sekaligus media promosi.

Terdapat dua jenis roller blind berdasarkan cara pengoperasiannya, yaitu secara manual dan secara motorized. Roller blind manual dapat dioperasikan dengan ditarik untuk membuka dan menutupnya, seperti yang telah dibahas sebelumnya.

Roller blind motorized menggunakan motor atau mesin sehingga dapat dibuka dan ditutup dengan menggunakan remote. Roller blind tipe motorized cocok untuk roller blind berukuran besar sehingga Anda tidak kesulitan ketika ingin membuka dan menutup tirai. Roller blind motorized juga dapat memudahkan Anda untuk mengontrol tirai dari jarak yang jauh.

Jual Roller Blind Berkualitas dengan Brand Onna

Bagaimanakah ciri-ciri roller blind berkualitas? Roller blind yang berkualitas terbuat dari bahan baku yang berkualitas pula, dengan bahan yang kokoh dan warna yang tidak gampang pudar. Pengoperasian roller blind yang berkualitas tinggi juga mudah, tidak macet, dan tidak mudah rusak. Detail komponen roller blind diproduksi dan disusun dengan baik pula.

Salah satu merk roller blind populer adalah produk roller blind dari Onna. Kain dan komponen roller blind Onna berkualitas tinggi dan ramah lingkungan, yaitu diproduksi dengan limbah yang terbatas dan bebas dari racun berbahaya.

Proses produksi kain dan komponen roller blind Onna juga diawasi secara detail sehingga sangat kecil kemungkinan adanya kerusakan dan cacat produk. Sebagian besar material tirai dari Onna juga tahan api.

Anda ingin roller blind berkualitas untuk tirai di rumah maupun kantor Anda? Kami menawarkan produk roller blind dengan warna yang beragam. Kami juga menawarkan roller blind printing sehingga Anda dapat memilih motif yang Anda inginkan. Silakan datang dan kunjungi showroom Haniya Decor yang beralamat di Jalan Sunggal No.64, Simpang Kasuari, Sei Sikambing B, Medan. Anda juga dapat menghubungi kami di 08116408800.